Partisipasi Disdukcapil Kota Pekalongan dalam Event Gebyar PAUD dan Festival Pembelajaran Luar Kelas

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pekalongan berpartisipasi dalam Event Gebyar PAUD dan Festival Pembelajaran Luar Kelas yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan. Kegiatan dilaksanakan pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 dimulai pukul 07.30 s/d selesai. Adapun layanan yang disediakan Disdukcapil adalah pemberian informasi administrasi kependudukan khususnya Kartu Identitas Anak (KIA) mengingat sasaran utama dalam event adalah anak usia di bawah 17 tahun.